Bangga! Siswi MAN 2 Kota Cirebon Juara 2 Olimpiade Biologi Bio-Fox
Aisyiyah Respati salah satu siswi MAN 2 Kota Cirebon berhasil meraih Juara 2 Olimpiade Biologi dalam ajang Bio-Fox yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Biologi UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon pada Rabu (10/9). Prestasi ini sekaligus membuktikan bahwa siswa madrasah mampu bersaing dalam bidang sains.
Kompetisi bergengsi ini mempertemukan perwakilan siswa terbaik di tingkat SMA/MA sederajat. Dengan persiapan yang matang, Aisyiyah mampu menunjukkan hasil terbaiknya sehingga meraih juara 2 dalam kompetisi tersebut.

Kabar ini disambut gembira dan rasa syukur oleh segenap civitas MAN 2 Kota Cirebon. Kepala Madrasah, Drs. H. Casita, MA, mengungkapkan rasa bangga dan apresiasi terhadap prestasi tersebut. "Kami bangga atas capaian Aisyiyah. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus berusaha mengembangkan potensi dan mengharumkan nama madrasah,” ujarnya.
Senada dengan itu, Hj. Susi Endang Sri Butsiati, M. Ag., selaku Wakil Kepala Bidang Kurikulum, juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas prestasi yang telah diraih. “Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa siswa MAN 2 Kota Cirebon mampu berdaya saing di bidang akademik. Kami berharap pencapaian Aisyiyah bisa menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus berusaha dan berprestasi,” ujarnya.
Sementara itu, Aisyiyah mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya. “Alhamdulillah, saya sangat bersyukur bisa meraih Juara 2 dalam ajang ini. Terima kasih kepada guru-guru dan teman-teman yang selalu mendukung. Semoga ke depan saya bisa terus belajar dan memberikan yang terbaik,” tutur Aisyiyah.
Keberhasilan ini menambah deretan prestasi akademik MAN 2 Kota Cirebon sekaligus membuktikan kualitas siswanya dalam berbagai ajang kompetisi ilmiah.


Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Panen Karya P5RA: Wujud Kreativitas dan Kepedulian terhadap Lingkungan dan Kebhinekaan
MAN 2 Kota Cirebon menggelar kegiatan Panen Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan lil ‘Alamin (P5RA) sebagai hasil pembelajaran selama 2-3 pekan di kelas ma
MAN 2 Kota Cirebon Peringati Hari Santri Nasional ke-11: Santri Kuat, Peradaban Hebat
MAN 2 Kota Cirebon menggelar peringatan Hari Santri Nasional ke-11 di lapangan madrasah dengan penuh khidmat. Tahun ini, peringatan Hari Santri mengusung tema “Mengawal Kemerdekaa
Forum Siswa MAN 2 Kota Cirebon Sosialisasikan Program Makan Bergizi Gratis
MAN 2 Kota Cirebon menggelar kegiatan Forum Siswa pada Senin (20/10) di lapangan madrasah. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh civitas madrasah, dan menjadi pembinaan karakter bagi siswa.
Semarak Pembukaan Kokurikuler MAN 2 Kota Cirebon: Wujudkan Siswa yang Toleran
MAN 2 Kota Cirebon menggelar kegiatan pembukaan Kokurikuler untuk kelas X dan XI di lapangan madrasah. Kegiatan ini dibuka secara resmi melalui apel yang dipimpin oleh Wakil Kepala Madr
Wujudkan Madrasah MANTAP, MAN 2 Kota Cirebon Sosialisasikan Visi, Misi dan Struktur Organisasi
MAN 2 Kota Cirebon menggelar kegiatan sosialisasi visi, misi, dan struktur organisasi madrasah kepada seluruh siswa, guru, serta komite madrasah. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut da
Pelantikan Pengurus Baru, Kepala Madrasah Ingatkan Pentingnya Prioritaskan Belajar
Upacara bendera hari Senin (6/10) di MAN 2 Kota Cirebon berlangsung istimewa dengan dilaksanakannya pelantikan dan serah terima jabatan pengurus Majelis Perwakilan Kelas (MPK), Organisa
LDKS di MAN 2 Kota Cirebon, Upaya Cetak Pemimpin Loyal dan Berakhlakul Karimah
MAN 2 Kota Cirebon menggelar Apel Pembukaan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) pada Jum'at (4/10). Kegiatan ini diikuti oleh pengurus OSIS, MPK, dan perwakilan organisasi siswa lai
MAN 2 Kota Cirebon Dukung Penuh Delegasinya di OMI Tingkat Provinsi
MAN 2 Kota Cirebon mengirimkan delapan delegasinya pada ajang Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Tingkat Provinsi yang digelar di MAN 1 Kota Cirebon, Kamis (2/10/2025). Pelaksanaan lomb
Warna-warni Batik Meriahkan Hari Batik Nasional di MAN 2 Kota Cirebon
Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, seluruh siswa dan guru MAN 2 Kota Cirebon kompak mengenakan pakaian batik pada Kamis (2/10). Suasana madrasah tampak semarak dengan berbag
MAN 2 Kota Cirebon Teguhkan Nilai Pancasila melalui Upacara Kesaktian Pancasila
Upacara Hari Kesaktian Pancasila di lapangan madrasah berlangsung dengan khidmat, Selasa (1/10). Bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala MAN 2 Kota Cirebon, Drs. H. Casita, M.A.
